Home » Berita » Assembly KB; Senang Bersekolah Sekolah Islam Tugasku

Assembly KB; Senang Bersekolah Sekolah Islam Tugasku

Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on email
Share on telegram

TUGASKU-KB/TK, Berlangsung dengan panggung yang berjarak di halaman parkir sekolah, pada  Senin, 7 Desember 2020, Kelompok Bermain menampilkan pertunjukkan kelas dengan judul cerita Senang Bersekolah. Ini menjadi assembly pertama dan  istimewa bagi ananda. Dan karena penampian mereka masih di masa pandemi, maka penonton berada di rumah masing-masing yang terhubung dengan Zoom kelasnya. Sementara keluarga besar ananda dapat menonton secara live di channel You Tube TK Islam Tugasku.

Cerita di perankan oleh semua ananda KB yang terbagi dalam 4 scene. Masing-masing scene beranggotakan tujuh atau delapan ananda yang datang ke sekolah secara bergelombang. Scene 1 akan tampil di panggung kemudian mereka akan kembali ke rumahnya untuk kemudian anggota keompok yang memerankan scene 2 datang. 

Jalan cerita terdiri dari; Scene 1;  Bercerita tentang senangnya anak-anak saat pertama kali masuk sekolah, bertemu dengan ibu guru, bapak guru dan juga teman-teman baru. Scene 2; Karena adanya Pandemi COVID 19, maka anak-anak tidak dapat belajar di sekolah. Pada akhirnya guru dan anak-anak bersekolah secara online melalui aplikasi zoom. Meskipun sekolah melalui zoom, tetap ada peraturan yang harus dilakukan oleh anak-anak.

Scene 3; Berkisah tentang rasa syukur anak-anak meskipun anak-anak sekolah melalui zoom,  mereka tetap bersemangat mengikuti kegiatan yang dilakukan pada saat zoom. Sedang untuk scene 4; Alhamdulillah setelah pandemi COVID 19 berakhir, keinginan anak-anak untuk dapat bersekolah secara langsung dan bertemu dengan bapak ibu guru serta teman-teman bisa terwujud. Anak-anak senang sekali  bisa berada di sekolah.

Berikut adalah dokumentasi kegiatan tersebut;

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terbaru

Event Terbaru

Prestasi Terbaru