TUGASKU-KB/TK, Berlangsung di Gedung Usmar Ismail Jakarta Selatan, KB/TK Islam Tugasku mementaskan pentas kesenian dengan bagus dan mengesankan operet dengan judul Matahariku. Dimana pelaku operet adalah seluruh siswa dari Kelompok Bermain hingga TK B. Skenario cerita dibuat oleh guru.
Operet Matahariku bercerita tentang cita-cita Ibu, termasuk adalah ibu kita semua, yang meski dalam keterbatasannya, selalu memiliki visi agar semua putra dan putrinya dapat melanjutkan pendidikannya dengan prestasi yang bagus dan supaya masa depan mereka yang cemerlang. Dan atas visi itulah maka para ibunda rela bekerja keras dan berkorban demi anandanya.
Atas keberhasilan pementasan drama operat di tahun 2019 ini, kita sampaikan ucapan selamat untuk seluruh kru dari KB/TK Islam Tugasku. Juga untuk Ketua POMG TK, Ketua Angkatan 33 dari TK Islam Tugasku, Pak Fido, dan seluruh komunitas Tugasku. Terimakasih atas semua kontribusi dan supportnya.